Potensi Erick Thohir diusung Partai Amanat Nasional (PAN) sebagai bakal calon wakil presiden tampaknya semakin menguat. Hal ini terbaca dari pernyataan Sekretaris DPW PAN Sumatera Selatan (Sumsel), H Joncik Muhammad yang menegaskan kalau partainya akan mendukung calon presiden (Capres) yang menggandeng Menteri BUMN Erick Thohir sebagai calon wakil presiden (Cawapres) pada Pilpres 2024 mendatang.
- Hastag #Hastobiangkerok Menggema di Media Sosial
- Andra Soni Fokus Rekonsiliasi Jelang Pelantikan Gubernur Banten
- Partai Gerindra Sentil PDIP Soal PPN 12 Persen: Lempar Batu Sembunyi Tangan
Baca Juga
"Kita serahkan Pak Ketum DPP PAN. Siapapun Capresnya, Cawapresnya Pak Erick Thohir. Yang di-endorse PAN itu Pak Erick Thohir. Itu yang disampaikan petinggi PAN," kata Joncik, diwartakan Kantor Berita RMOLSumsel, Sabtu (29/7).
Joncik juga menjelaskan alasan mengapa PAN ngotot mendukung Erick Thohir.
"Pak Erick peduli dengan PAN. Sehingga ada chemistry. Setiap event besar PAN, Pak Erick selalu hadir. Pak Erick punya kapasitas, kapabilitas, kompetensi, punya jaringan, latar belakang pendidikan," kata Bupati Empat Lawang ini.
Joncik yang juga Ketua MW KAHMI Sumsel melihat sosok Erick Thohir yang selama menjabat sebagai Menteri BUMN memiliki tren positif.
"Pak Erick termasuk yang diandalkan Pak Jokowi mengelola BUMN yang punya tren positif. Yang pasti ada kecocokan. Pak Erick dekat dengan PAN. Beliau bicara masalah nasib bangsa ke depan," katanya.
Pada dua pilpres sebelumnya, PAN mengusung figur Prabowo Subianto sebagai Capres. Kini mereka mendorong Erick Thohir menjadi cawapres Prabowo.
"Dua kali Pilpres, PAN mengusung Pak Prabowo," tutup Joncik.