Mahasiswa Trisakti Bawa Pulang Juara di Ajang Robotika Internasional

Mahasiswa Trisakti Bawa Pulang Juara di Ajang Robotika Internasional
Mahasiswa Trisakti Bawa Pulang Juara di Ajang Robotika Internasional

Mahasiswa Trisakti membuat gebrakan awa tahun dengan meraih prestasi di kompetisi robotika internasional.


Universitas Trisakti mencetak prestasi membanggakan di ajang kompetisi internasional World Robotic Center Competition yang berlangsung pada 10-14 Januari 2025 di Malaysia.

Kejuaraan ini diselenggarakan oleh World Robotic Center Malaysia, bekerja sama dengan Multimedia University (MMU) dan didukung oleh Kementerian Pendidikan Tinggi Malaysia.

Ajang ini menjadi wadah bagi para peserta untuk memamerkan karya robotika hasil ciptaannya.

Universitas Trisakti mengirimkan tujuh mahasiswa dan tiga dosen pembimbing untuk mengikuti kompetisi yang terdiri dari tiga kategori, yaitu Smart Green Eco Park (SGEP), IoT Smart Gas (ISG), dan Smart Green Solar Car (SGSC).

Dengan tema Empowering the Future Robotics for Smarter World, kompetisi ini bertujuan untuk mempromosikan inovasi di bidang robotika dan teknologi cerdas di dunia.

Wakil Rektor Bidang III Kemahasiswaan Universitas Trisakti, Yoska Oktaviano menyampaikan pentingnya partisipasi mahasiswa dalam ajang internasional tersebut.

"Kami akan terus berupaya untuk mengikutsertakan mahasiswa Universitas Trisakti dalam berbagai kompetisi, baik tingkat nasional maupun internasional. Hal ini adalah bagian dari komitmen kami untuk mencetak generasi yang berkualitas dan siap bersaing di dunia global," ungkap Yoska.

Dalam ajang yang diikuti oleh peserta dari empat negara, yaitu Malaysia, Indonesia, Thailand, dan Singapura, delegasi Universitas Trisakti berhasil meraih Juara 3 (2nd Runner Up) pada kategori IoT Smart Gas (ISG).

Prestasi ini diraih oleh Sylvia Astika dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Program Studi Manajemen, bersama Fauzan Alfarezh Kurniawan dari Fakultas Teknologi Kejuruan (FTKE), Program Studi Teknik Pertambangan. Kemenangan ini menunjukkan hasil dari kerja keras dan inovasi yang dilakukan oleh para mahasiswa.

"Keberhasilan ini merupakan hasil dari kolaborasi tim yang luar biasa, dan tentunya berkat dukungan penuh dari dosen pembimbing yang memberikan arahan dan bimbingan dalam mempersiapkan kami," ujar Sylvia Astika dengan penuh kebanggaan.

Fauzan Alfarezh Kurniawan juga menambahkan, "Kami sangat senang dapat meraih prestasi ini. Ini menjadi motivasi untuk terus berinovasi dan mengembangkan kemampuan kami di bidang teknologi."

Prestasi ini juga menjadi bukti bahwa Universitas Trisakti terus berkomitmen dalam mendukung pengembangan potensi mahasiswa di bidang teknologi dan inovasi.

Melalui berbagai kompetisi internasional seperti ini, diharapkan mahasiswa Universitas Trisakti dapat makin berkembang dan siap berkontribusi dalam dunia teknologi yang semakin maju.

Dengan kemenangan ini, Universitas Trisakti menunjukkan bahwa mereka tidak hanya unggul dalam bidang akademik, tetapi juga di arena kompetisi internasional.

"Kami berharap prestasi ini dapat menginspirasi mahasiswa lainnya untuk terus berprestasi dan berinovasi," tambah Yoska Oktaviano.