Gelaran Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 dimulai. Hajat ini diselenggarakan di The Apurva Kempinski, Nusa Dua, Bali selama dua hari, dari Selasa (15/11) hingga Rabu (16/11).
- Brigjen Endar Priantoro Resmi Dilantik Menjadi Kapolda Kalimantan Timur
- Syekh Nawawi al Bantani Layak Jadi Pahlawan Nasional, Ini Kata Akademisi
- Pertamina Bantah Oplos Pertalite jadi Pertamax, Begini Katanya
Baca Juga
Berdasarkan pantauan dari YouTube Sekretariat Presiden, sejumlah pemimpin dunia mulai berdatangan ke lokasi sejak pukul 07.00 WIB. Mereka disambut oleh Presiden Joko Widodo.
Totalnya terdapat 36 pemimpin dunia yang menghadiri KTT G20 di Bali dari 41 negara peserta.
Sebanyak 18 pemimpin G20, termasuk Jokowi berada di antaranya. Sementara yang tidak hadir adalah Presiden Rusia Vladimir Putin, Presiden Meksiko Andres Manuel Lopez Obrador, dan Presiden Brasil Jair Bolsonaro.
Di samping itu, delapan dari 10 pemimpin negara dan 10 pemimpin organisasi internasional yang diundang juga akan menghadiri KTT G20. Sehingga totalnya menjadi 36 orang.
Dari pihak undangan, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky akan berpartisipasi secara virtual. Sementara Fiji mengirim utusan khusus lantaran sedang menggelar pemilu.