Ketua Majelis Syura PKS Dr. Salim Segaf Aljufri dijadwalkan akan mengunjungi Lampung pada 14-16 Juni 2022. Lampung jadi Provinsi ketiga yang dikunjunginya setelah Aceh dan Kepulauan Riau.
- Kantor Pos Gelar Pasar Murah Selama Ramadan, Ini 5 Lokasinya di Tangerang
- Perumahan Pondok Taktakan Indah Serang, Hunian Subsidi Terbaik BTN Awards 2025
- Bus Perintis DAMRI Buka Trayek Baru di Pandeglang, Ini Rutenya
Baca Juga
Ketua DPW PKS Lampung Ahmad Mufti Salim mengatakan, kegiatan ini adalah rangkaian dari "Program Dr. Salim Menyapa Indonesia.". Tujuannya menyerap aspirasi dari masyarakat hingga pemerintah.
Mufti melanjutkan, setibanya di Lampung, Menteri Sosial RI 2009-2014 itu akan menuju Rumah Adat Kedatuan Keagungan Lampung di Kupang Kota, Bandar Lampung pada Selasa (14/6).
"Beliau akan menerima gelar adat, dan akan bersilaturahmi dengan kurang lebih 25 tokoh adat setempat," ujar Mufti, Senin (13/6).
Usai prosesi itu, Dr. Salim dijadwalkan bertemu dengan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi. Pihaknya akan menyampaikan bahwa PKS siap berkolaborasi dengan Gubernur untuk membangun Lampung Berjaya.
"Di daerah, oposisi itu tidak terjadi. Oposisi hanya terjadi di pusat. Kami, partai yang memiliki Fraksi di DPRD tidak bisa menjadi oposisi karena bagian dari pemerintah," terangnya.
Selain itu, Dr. Salim dijadwalkan akan berdialog dengan nelayan di Mutun, bertemu dengan anggota dan struktur PKS se-Lampung dan silaturahmi dengan tokoh masyarakat Lampung.
Hari terakhir, akan ada peluncuran ambulan Dr. Salim, pemberian bantuan booth usaha untuk UMKM, pemberian bantuan untuk dhuafa, janda, yatim piatu dan peluncuran pusat bisnis anak muda (Youth Business Centre).