Putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep akan segera melangsungkan akad nikah di Pendopo Agung Kedaton Ambarrukmo, Royal Ambarrukmo, Yogyakarta, Sabtu (10/12).
- Brigjen Endar Priantoro Resmi Dilantik Menjadi Kapolda Kalimantan Timur
- Alhamdulillah, THR ASN dan Honorer Cair Hari Ini
- Syekh Nawawi al Bantani Layak Jadi Pahlawan Nasional, Ini Kata Akademisi
Baca Juga
Akad nikah Kaesang yang mempersunting Erina Gudono akan berlangsung pada pukul 13.00 WIB.
Guna menjamin keamanan lokasi, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pun berkeliling di sekitar lokasi.
Tak hanya Kapolri, sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju juga sudah terlihat hadir untuk menyaksikan pernikahan Kaesang-Erina.
Beberapa di antara yang sudah hadir yakni Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono; Menteri BUMN, Erick Thohir; Mensesneg, Pratikno.
Menteri Basuki akan didapuk menjadi saksi nikah dari pihak Kaesang, sedangkan Menteri Pratikno menjadi saksi Erina.
Di sisi lain, Wakil Presiden RI, KH Maruf Amin akan memberikan khotbah dan doa untuk pernikahan putra bungsu sang Presiden.