Guru di Kabupaten Ciamis Kurang Berminat Jadi Kepala Sekolah

 Bupati Ciamis Herdiat Sunarya saat membuka acara tes wawancara seleksi calon Kepala Sekolah/RMOLJabar
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya saat membuka acara tes wawancara seleksi calon Kepala Sekolah/RMOLJabar

Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Ciamis tengah menggelar seleksi calon kepala sekolah tingkat SD, Kamis (27/10). Dari kuota 191 yang disediakan, hanya 174 yang mendaftar.


Padahal, sudah beberapa kali sosialisasi dilakukan pada para guru agar mau di promosikan jadi kepala sekolah.

Terkait hal ini, Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya, menjelaskan beberapa alasan sepinya peminat guru menjadi kepala sekolah.

"Tentu saja banyak alasan. Salah satunya terkait dengan beban kerja. Menjadi kepala sekolah itu tidak gampang," ujar Herdiat, dikutip Kantor Berita RMOLJabar.

Kemudian, terkait dengan tunjangan kerja bagi kepala sekolah yang masih dinilai kurang jika dibandingkan dengan beban kerja.

Namun Herdiat tak menjelaskan secara rinci berapa tunjangan bagi kepala sekolah tingkat SD maupun SMP di Kabupaten Ciamis.

"Tahun ini kami berupaya mengajukan agar ada peningkatan untuk tunjangan kerja kepala sekolah. Biar sama-sama dibahas dengan DPRD," tutup Herdiat.