Gerindra Tak Tersinggung pada Semut Menjerumuskan yang Dibunyikan PDIP Usai Gibran Bertemu Prabowo

Jurubicara Partai Gerindra, Budi Satrio Djiwandono/RMOL
Jurubicara Partai Gerindra, Budi Satrio Djiwandono/RMOL

Singgungan politik yang disampaikan PDI Perjuangan usai putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, menemui Prabowo Subianto di Solo, Jawa Tengah, Minggu malam (21/5), tak begitu membuat tersinggung Partai Gerindra.


Jurubicara Partai Gerindra, Budi Satrio Djiwandono mengatakan, pihaknya tak begitu mempersoalkan singgungan Ketua DPP PDIP Bidang Kehormatan, Komarudin Watubun, yang menyebut Gibran seperti gula yang dikerubuni banyak semut.

Singgungan politik Watubun itu disampaikan kepada Gibran, saat dipanggil DPP PDIP di Jakarta, Senin kemarin (22/5), yang di dalam momentum itu juga disampaikan kepada putra sulung Jokowi agar memilah semut yang baik dan yang menjerumuskan.

“Kami menanggapinya ya biasa-biasa saja. Tentu kami enggak akan merasa,” ujar Budi saat ditemui di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (23/5).

Lagipula, menurut Budi, pertemuan Gibran dengan Ketua Umum Partai Gerindra tersebut hanya sebatas pertemuan antara pejabat daerah dengan tamunya selaku pejabat negara tingkat nasional.

“Seperti saya katakan, Mas Gibran selaku Walikota (Solo). Saya rasa bisa menjamu tamu-tamu, apakah itu menteri dan sebagainya dari luar kota, (atau) dalam kota,” tuturnya.

“Dan kemarin memang Pak Prabowo lagi mau ke Pacitan, sebelumnya di Pekalongan, memang sudah di Solo pada kesempatan tersebut,” demikian Budi menambahkan.