Di momen peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia) 2022, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri terlihat mencium tangan Wakil Presiden Maruf Amin, Jumat (9/12).
- Hastag #Hastobiangkerok Menggema di Media Sosial
- Partai Gerindra Sentil PDIP Soal PPN 12 Persen: Lempar Batu Sembunyi Tangan
- Al Muktabar Resmi Serahkan Tugas Pj Gubernur Banten, Penggantinya Bukan Orang Sembarangan
Baca Juga
Pantauan Kantor Berita Politik RMOL, momen Firli mencium tangan Maruf Amin itu terjadi setelah Maruf Amin menyampaikan pidato serta pada saat setelah seremoni peresmian acara Hakordia 2022 yang diselenggarakan di Menara Bidakara, Jakarta Selatan.
Saat itu, sejumlah pejabat tinggi negara termasuk Ketua Mahkamah Agung dan mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla, Firli Bahuri dan Maruf Amin naik ke atas panggung.
Selanjutnya, secara seremoni, Maruf kemudian meniup peluit sebagai simbol pembukaan puncak peringatan Hakordia. Setelah itu terlihat Firli mencium tangan Maruf Amin.
Setelah disalami Firli, Maruf kemudian bersalaman dengan sejumlah pejabat tinggi lain yang berada di atas panggung.