Pasangan Calon (Paslon) Gubernur Banten, Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi terus mendapatkan dukungan dari berbagai pihak di kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan digelar pada bulan November mendatang.
- Coblos Ulang Pilkada Kabupaten Serang, Zakiyah-Najib Optimistis Kembali Menang
- MK Putuskan Coblos Ulang Pilkada Kabupaten Serang, Ini Jadwalnya
- Ratu Zakiyah Unggul Telak di Pilkada Serang 2024
Baca Juga
Terkini, dukungan mengalir dari sukarelawan Untuk Kemenangan Airin (UKA) yang melakukan pernyataan sikap untuk mendukung penuh Airin-Ade Sumardi di Pilkada Banten.
Hal tersebut terungkap saat acara deklarasi yang dilaksanakan di Andhika Resto, pada Rabu (9/10/2024).
Menurut salah satu Koordinator relawan mandiri tingkat Kabupaten pemenangan Paslon Airin-Ade Sumardi, Juli, bahwa relawan UKA siap untuk memenangkan paslon Gubernur Banten nomor urut 1 ini.
"Sebanyak 15 Kecamatan dan 6 zona kami sepakat untuk memenangkan paslon Gubernur Banten, yakni Airin Rachmy Diany dan Ade Sumardi," kata Juli dalam keterangannya seusai deklarasi.
Sementara itu, kata Juli, untuk susunan kepengurusan, sudah terbentuk koordinator kecamatan (korcam) dan koordinator desa (kordes) se-Kabupaten Lebak untuk Airin-Ade.
"Untuk sementara ini, korda 5, korwil 6, kordes yang sudah terbentuk sebanyak 340 desa," jelas Juli.
Juli pun meyakini, dalam pelaksanaan pilkada nanti pasangan calon nomor urut 1 yaitu Airin dan Ade akan memenangkan kontestasi Pilkada 2024 ini.
"Kami akan berusaha sebisa mungkin untuk memenangkan paslon Airin dan Ade menjadi Gubernur Banten, dan kami punya keyakinan di kontestasi Pilkada ini Airin Ade akan mendominasi perolehan suara," ujar Juli. (*)