Penjabat (Pj) Bupati Tangerang Andi Ony Prihartono blak-blakan soal layanan transportasi di wilayah Kabupaten Tangerang, Banten.
- Nasib Honorer Tak Lolos Seleksi PPPK 2024, Ini Skenario Pemkot Serang
- Ucok Abdulrauf Damenta Tetapkan UMK Banten 2025, Jadi Sebegini Besarannya
- Ucok Abdul Rauf Damenta Resmi Jadi Pj Gubernur Banten Baru
Baca Juga
Hal tersebut diungkapkan Andi Ony Prihartono pada peringatan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) ke-53 Tahun 2024 di Tangerang, Banten, Selasa (17/9/2024).
Andi Ony Prihartono menilai pentingnya kolaborasi pemerintah dan pemangku kepentingan untuk keberlanjutan peningkatan pembangunan bidang transportasi di daerah.
"Sesuai dengan tema peringatan Harhubnas tahun ini yaitu Transportasi Maju, Nusantara Baru, saya mengajak seluruh pemangku kepentingan sektor transportasi untuk menilik kembali hal-hal yang telah kita raih 10 tahun ke belakang," kata Andi Ony Prihartono.
Selain itu, kata Andi Ony Prihartono, harus berkomitmen menjaga keberlanjutan dan pencapaian tersebut, sekaligus membuat catatan peningkatan di masa-masa selanjutnya.
Andi Ony Prihartono menyebutkan, bahwa seluruh pencapaian saat ini tidak lepas dari peran serta seluruh pemangku kepentingan, baik kementerian, lembaga terkait, pemerintah provinsi/kabupaten/kota lainnya yang mampu berkontribusi dalam mengembangkan bidang transportasi.
Oleh karena itu, kata Andi Ony Prihartono, pihaknya menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada semua pihak yang telah mendorong dan mengupayakan peningkatan pelayanan transportasi kepada seluruh masyarakat.
"Saya juga menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh insan transportasi yang secara pribadi telah bekerja keras, mendedikasikan waktu dan tenaga, serta berjuang menghadapi berbagai risiko demi memberikan layanan yang optimal," bebernya.
Andi Ony Prihartono mengungkapkan pada momentum Harhubnas hendaknya dapat dimanfaatkan untuk memperbaharui semangat kerja, dedikasi, dan tanggung jawab, serta memantapkan kualitas pengabdian kepada masyarakat.
"Tak kalah pentingnya, momentum ini hendaknya dapat kita manfaatkan untuk memperbaharui semangat kerja, dedikasi, dan memantapkan kualitas pengabdian kita dalam memberikan layanan kepada masyarakat," jelas Andi Ony Prihartono.
Andi Ony Prihartono pun berpesan agar terus menjaga kekompakan dan sinergitas seluruh ASN dengan sesama lembaga seperti TNI, Polri, maupun instansi vertikalnya yang ada di Kabupaten Tangerang.
"Terus jaga kekompakan kita dalam menjalankan tugas dan fungsinya memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Kita juga harus terus bersinergi dalam menghadirkan lingkungan kerja yang kondusif, sehat, dan berkualitas, guna mendukung kesuksesan pelaksanaan tugas-tugas dengan tetap mengedepankan nilai dasar masing-masing instansi," imbuhnya. (ant)