Ajang pameran terbesar, Jakarta Fair Kemayoran bakal kembali digelar dalam menyambut HUT DKI Jakarta ke 496. Pameran yang menyajikan beragam stand mulai dari kuliner, otomotif, kerajinan tangan, hingga fesyen, akan berlangsung mulai tanggal 14 Juni-16 Juli 2023.
- Harga Emas Antam Anjlok Rp23.000 per Gram, Waktu Tepat untuk Membeli
- Skema Ganjil Genap Tol Cikupa-Merak saat Situasi Merah, Berlaku 27-30 Maret
- Warteg Gratis Alfamart Penuh Berkah, Dampaknya Luar Biasa untuk Masyarakat
Baca Juga
Terkenal dengan tingginya antusiasme masyarakat dalam menyambut Jakarta Fair Kemayoran atau yang lebih di kenal dengan Pekan Raya Jakarta, mendorong brand fesyen lokal LGS Generation untuk ambil bagian dalam hajatan tahunan itu.
"Alasan kami berpartisipasi di PRJ karena pameran ini salah satu trendsetter pameran berstandar internasional," ujar Event Manager LGS Generation, Joseph, dalam keterangan tertulis, Selasa (12/6).
Joseph menyampaikan, program promo di Jakarta Fair menjadi daya tarik pengunjung yang akan hadir, begitupun halnya dengan LGS Generation.
Selama berlangsungnya PRJ, kata dia, brand yang terkenal dengan polo shirt, kaos, kemeja, denim serta ragam pilihan model celana pria kekinian, juga akan menghadirkan ragam hiburan.
“Selama berlangsungnya PRJ, stand LGS akan memberikan merchandise, dan akan memberikan diskon hingga 80 persen,” pungkas Joseph.