Di tengah krisis, ekonomi ambruk hingga banyaknya persoalan di Indonesia dibutuhkan seorang pemimpin yang mampu membawa Indonesia keluar dari persoalan yang ada dan memandunya ke arah yang lebih baik.
- Hastag #Hastobiangkerok Menggema di Media Sosial
- Andra Soni Fokus Rekonsiliasi Jelang Pelantikan Gubernur Banten
- Partai Gerindra Sentil PDIP Soal PPN 12 Persen: Lempar Batu Sembunyi Tangan
Baca Juga
Hal itu disampaikan oleh Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Demokrat, Benny Kabur Harman dalam tulisan di akun Twitternya @BennyHarmanID pada Sabtu (5/11).
"Selamat pagi. Sebagai bangsa, kita lagi krisis. Ekonomi di ambang ambruk. Masyarakat terbelah akibat kekerasan, korupsi, narkoba, teroris, hoaks, dan hegemoni buzzers," ujar Benny seperti dikutip Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (6/11).
Menurut Benny, dari banyaknya persoalan yang terjadi di Indonesia saat ini, dibutuhkan seorang pemimpin yang bisa mengatasi dan menjadikan kondisi Indonesia ke arah yang lebih baik.
"Kita butuh pemimpin yang mampu bawa negeri ini keluar dari kondisi sekarang dan memandunya ke arah yang lebih baik.#Liberte#" pungkas Benny.