Bank Tabungan Negara (Persero) menggelar Lelang Properti Expo 2022. Lelang tersebut dibuka langsung oleh Direktur Lelang Ditjen Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan, Joko Prihanto di Jakarta, Kamis (23/6).
- Janji IPO Berujung Tipu Daya, Tabratas Tharom Rugikan Maicih hingga Miliaran
- Diskon Pajak 25 Persen PBB-P2 dan BPHTB di Kota Tangerang Bisa Dibayarkan Saat Libur
- AEON Hadirkan Konsep Destinasi Keluarga di Eastvara BSD City Tangerang
Baca Juga
Tak hanya di Jakarta, Lelang Properti Expo juga digelar Bank BTN di berbagai wilayah di Indonesia untuk mempercepat pemulihan aset korporasi.
Pada lelang tersebut, Bank BTN menawarkan 632 unit properti dan proyek properti dengan sekitar Rp 1,2 triliun.
Lelang tersebut turut dihadiri Direktur Utama PT BTN (Persero) Tbk, Haru Koesmahargyo; Direktur Transformasi dan Sistem Informasi DJKN, Lukman Effendi.
Kemudian Kepala Kanwil DJKN Banten l, Nuning Sri Rejeki Wulandari; Direktur Assets Management BTN, Elisabeth Novie Riswanti; dan Direktur Human Capital, Compliance & Legal BTN , Eko Waluyo.