Airin-Ade Sumardi Siap Debat Terbuka Pilkada Banten 2024, Ini Jadwalnya

ilustrasi - Calon gubernur Banten nomor urut 1 Airin Rachmi Diany saat kampanye di Kecamatan Cikeusik, Kabupaten Pandeglang, Selasa (29/10/2024). ANTARA/HO-Tim Airin-Ade
ilustrasi - Calon gubernur Banten nomor urut 1 Airin Rachmi Diany saat kampanye di Kecamatan Cikeusik, Kabupaten Pandeglang, Selasa (29/10/2024). ANTARA/HO-Tim Airin-Ade

Pasangan calon (paslon) Gubernur-Wakil Gubernur nomor urut 1, Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi (Airin-Ade Sumardi) siap menghadapi debat terbuka pemilihan kepala daerah (Pilkada) Banten jilid 2 yang diselenggarakan KPU Banten.


Hal tersebut dipastikan Ketua Tim Kampanye Airin-Ade, Bahrul Ulum kepada awak media, Rabu (6/11/2024).

Menurut Bahrul Ulum, secara umum pasangan nomor urut 1 siap menghadapi debat terbuka Pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur (Pilgub) Banten 2024.

"Baik Bu Airin dan Pak Ade dipastikan siap mengikuti debat (terbuka) yang diselenggarakan KPU Banten," tegas Bahrul Ulum.

Bahrul Ulum mengaku, meski ada perubahan jadwal debat, tetapi pasangan Airin-Ade sama sekali tidak terpengaruh.

"Yang jelas melihat debat pertama itu jadi contoh. Dan kami pastikan Ibu Airin dan Pak Ade akan hadir (di debat terbuka). Memang sempat ada perubahan jadwal, tapi tidak berpengaruh soal persiapan," jelasnya.

Saat ditanya apakah Airin-Ade kembali akan menyampaikan visi misi pada debat nanti, Bahrul Ulum mengaku, hal itu akan disesuaikan dengan tema yang akan diangkat oleh KPU Banten.

"Kami lihat tema dari KPU Banten. Nanti akan disesuaikan dengan visi dan misi Airin-Ade," ungkap Bahrul Ulum.

Selain itu, Ketua DPRD Kabupaten Serang itu juga memastikan tak ada persiapan khusus dari pasangan Airin-Ade.

"Saya kira nggak ada persiapan khusus. Baik dari Ibu Airin dan Pak Ade. Mungkin untuk Bu Airin karena masih punya orang tua paling minta restu saja," bebernya.

Menurut informasi, KPU Banten akan kembali menggelar debat terbuka Pilgub Banten 2024 pada 7 November 2024. (*)